Lowongan Kerja Salesman PT. Bungasari Flour Mills Area Banten
Dalam beberapa tahun terakhir, konsumen di Asia Pasifik telah memulai perubahan besar dalam preferensi makanan dan secara dramatis meningkatkan permintaan mereka untuk produk berbasis gandum.
Sebagai respons dari perubahan ini, tiga raksasa industri Asia bergabung untuk membawa tingkat kualitas, variasi dan keandalan yang baru untuk pasar yang berkembang di Indonesia dan negara-negara tetangga. Kemitraan yang dibentuk oleh FKS Group dari Indonesia, Malayan Flour Mills dari Malaysia dan Toyota Tsusho dari Jepang telah menciptakan perusahaan penggilingan paling maju di kawasan ini, yaitu Bungasari Flour Mills Indonesia.
Para mitra membawa pengalaman dan pengetahuan mereka selama puluhan tahun ke perusahaan tersebut. Pabrik penggilingan di Jawa Barat memiliki teknologi paling canggih dan fasilitas penelitian kelas dunia. Para ahli terkemuka dunia telah direkrut dan mengoperasikan pabrik canggih ini untuk menghasilkan berbagai produk inovatif yang menarik pada tingkat kualitas yang konsisten yang telah menetapkan patokan baru bagi industri.
Saat ini PT. Bungasari Flour Mills Indonesia membuka lowongan kerja untuk mengisi posisi sebagai :
Salesman
Deskripsi Pekerjaan :
- Mencapai target penjualan melalui peningkatan volume penjualan, perluasan pangsa pasar dan pencarian peluang pasar baru
- Memastikan ketersediaan produk di pasar
- Membina hubungan baik dengan customer dan sebagai marketing intelligent
Kualifikasi :
- Curricullum Vitae
- Pendidikan SMA SMK sederajat
- Nilai rata-rata minimal 6,5
- Usia maksimum 30 Tahun per 01 Mei 2020
- Mampu mengoperasikan komputer minimal Office (Word, Excel)
- Mampu ber komunikasi dengan baik
- Mampu bernegosiasi
- Mudah beradaptasi
- Memiliki SIM C
- Penempatan area Banten diseluruh area sales Bogasari